Perhatikan Tanda Ini Jika Ragu Dengan Pasangan

Jalinan hubungan yang selama ini dijalani acapkali membuat seseorang bertanya-tanya didalam hati. Apakah dia serius atau hanya iseng saja? Apakah dia benar mencintai anda atau hanya sekedar mengisi ruang hati yang kosong anda saja ? ya, memang hal tersebut wajar kamu tanyakan ladies. Sebab ketika menjalin hubungan kita harus tahu apakah hubungan ini akan berahir ke jenjang yang serius atau hanya sekedar berpacaran saja. 
 
Perhatikan Tanda Ini Jika Ragu Dengan Pasangan


Jika masih ragu ada baiknya ada melihat tanda-tanda yang ada pada diri pasangan anda. Sebab dengan keraguan dan ketidak yakinan yang berkecambuk didalam hati anda akan menjadi beban dan kegalauan saja. Sebab tanda-tanda yang diberikan oleh pasangan bisa menjadi tolak ukur keseriusannya. Jadi anda perlu mengetahui banyak tentang pasangan anda sehingga anda tidak meragukannya lagi. Perhatikan tanda ini jika ragu dengan pasangan. Berikut ulasannya :

1. Tidak Lagi Dapat Diandalkan
Jika pasangan anda mulai mmemberikan sikap tak peduli terhadap anda maka dia bukanlah pria yang mampu serius menjalin hubungan bersama anda. dia tidak dapat lagi diandalkan ketika anda membutuhkan. Banyak alasan yang terlontar darinya saat anda menghubunginya untuk meminta bantuan. Lihat apakah dia melakukan hal ini diluar batas wajra ladies. jika iya, maka keraguan kamu selama ini benar.

2. Tidak Dianggap
Anda dan dia sudah menjalin hubungan dalam jangka waktu yang sudah lama. Namun dia masih enggan memperkenalkan anda dengan orang-orang disekitarnya. Anda tak dianggap sama sekali, ini akan menjadi hal aneh bagi anda. kalau sudah seperti itu hanya anda yang mengetahui bagaimana kelanjutan hubungan anda dan dia. Apakah harus berahir atau dilanjutkan dengan beban dan pikiran yang mengganggu setiap harinya ladies.

3. Jarang Berkomunikasi
Didalam hubungan yang terutama adalah komunikasi. Ya, hanya dengan komunikasi hubungan akan menjadi langgeng dan setiap masalah pasti teratasi. Namun jika dia memberikan tanda dengan jarangnya berkomunikasi maka hal ini patut dipertanyakan ladies.

4. Tidak Terbuka
Memang setiap pasangan tak harus mengetahui banyak hal tentang pasangannya. Namun setidaknya rasa kenyamanan harus tetap ada saat kita bersama pasangan. Misalnya saling terbuka satu sama lain. Tapi jika pasangan tidak terbuka berarti dia enggan menjalin kualitas hubungannya bersama anda.

Nah perhatikan tanda diatas ya ladies ketika kamu ragu dengan pasangan. Jika memang dia menunjukkan sikap-sikap diatas maka keraguan selama ini yang ada didalam hati anda sudah terjawab. Dia bukanlah orang yang bisa anda andalkan. Tapi jika dia berubah dang ingin memperbaiki kesalahannya berarti dia adalah pria yang selalu ingin bersamamu dan serius denganmu. Semoga bermanfaat.


Halaman Berikutnya

0 Response to "Perhatikan Tanda Ini Jika Ragu Dengan Pasangan"

Post a Comment