Begini Cara Bijak Kepala Daerah Buat Warga Dekat Dengan Tuhan

Kepala daerah merupakan orang yang sangat berperan untuk mengatur setiap warganya. Dia berhak mengatur dan memberitahukan informasi apasaja untuk warganya, baik itu secara lisan maupun tulisan. Jadi sebagai warga yang baik kita harus mengikuti semua ketentuan yang sudah ada. Biasanya kepala daerah memberikan suatu pemberitahuan untuk membuat warga nya agar lebih tertib dan bisa berpartisipasi untuk bersosialisasi dikampungnya masing-masing. Dan masih banyak kebijakan lainnya yang diberikan kepala daerah kepada warganya.
 
Begini Cara Bijak Kepala Daerah Buat Warga Dekat Dengan Tuhan


Tapi himbauan dan hadiah yang diberikan kepala daerah kali ini sedikit berbeda dan unik. Mereka menghimubau bahwa setiap warganya harus dekat dengan Tuhan. Motivasi ini memang sangat baik dilakukan kepala daerah untuk warganya agar kita selalu merasa dekat dengan sang pencipta. Nah kepala daerah mana saja sih yang memberikan himbauan unik ini? Yuk simak cara bijak kepala daerah dekatkan warganya dengan Tuhan, berikut ulasannya :

1. Wali Kota Bandung canangkan magrib mengaji
Nah kebijakan yang pertama datang dari walikota bandung yakni Kang Emil begitu nama sapaan Ridwan Kamil. Dia menghimbau supaya seusai magrib anak-anak diharuskan mengaji, himbauan ini agar anak-anak semakin rajin membaca Al-Qur’an dan bisa mengenal TuhanNya. Program dua bulan lagi magrib mengaji ini akan segara dilaksanakan.

"Program dua bulan lagi Magrib Mengaji, jadi anak-anak kita di lingkungan masjid mengaji paling tidak sampai Isya," ujar Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, di Bandung. Namun ketika ditanya bagaimana tata cara pelaksaannya, Kang Emil belum bisa menjawab. Dia juga menyebutkan bahwa rencara tersebut akan dimulai dari intitusi pendidikan, khususnya anak-anak yang berlatar agama yang baik. Jadi merekalah yang akan mendukung acara tersebut, ujarnya.

Sebagai wali kota bandung, kang emil tentu ingin membuat anak-anak didaerahnya pintar mengaji dan tidak mengabaikan agama.  "Biar tidak lagi ada anak anak yang bermain di waktu Magrib. Sehingga kegiatannya banyak bermanfaat untuk dirinya sendiri," harapnya.

2. Wali Kota Bengkulu beri mobil untuk warga yang salat tepat waktu
Bukan Hanya wali kota Bandung saja yang menghimbau warganya untuk mendekatkan diri kepada Tuhan. Tapi wali kota Bengkulu juga ikut serta menggerakkan warganya untuk sholat berjamaah tepat waktu dengan iming-iming sebuah mobil. Jadi bagi warga bengkulu yang sholat jamaahnya rajin dan tepat waktu maka Helmi Hasan tidak segan untuk memberikan satu buah mobil untuk warganya tersebut.

"Ini bukan untuk membuat masyarakat seperti mengharapkan hadiah, tetapi saya mencontoh pembelajaran dari ayah saya saat kecil dulu, saat itu dia mengatakan kalau saya bisa puasa Ramadan sebulan penuh maka akan diberikan hadiah sepeda. Oleh karena itu saya merasa terpacu dan akhirnya hal tersebut membuat terbiasa untuk menunaikan puasa," kata Helmi, Rabu (13/2).
"Dengan mengarahkan masyarakat untuk lebih religius, kita berharap bisa menekan angka kriminalitas, seperti seks bebas, judi, minuman keras, narkoba, serta tindak pidana pembunuhan maupun korupsi" harapnya.

Wah sangat mulia ya kebijakan yang diberikan wali kota bengkulu ini terhadap warganya. Hal ini9 sangat memotivasi warga untuk menjadi lebih baik lagi dan membuat warga terhidar dari tindak kriminal yang selama ini rawan terjadi. Dengan adanya himbauan seperti itu, dihati masyarakat akan tertanam nilai religius yang tinggi dan membuat warga salaing mengasihi dan menyayangi.

3. Pemkab Aceh Barat berangkatkan umrah 6 pegawainya
Motivasi kebijakan lainnya yang diberikan kepala daerah terhadap warganya adalah PemKab Aceh Barat. Dia memberangkatkan enam pegawainya berangkat umrah secara gratis yakni Usman, pekerja harian lepas sebagai petugas kebersihan, Firnanda Hadi tenaga kontrak non PNS, Aniswardi petugas Satpol PP dan WH Non PNS, Rusnawati petugas paramedis PNS, Siti Mukmin guru sekolah PNS dan Adenan Camat, Kecamatan Blangpidie, yang disampaikan oleh Abdya Indra Sukma, Badan Lingkungan Hidup Kebersihan dan Pertanaman (LHKP).

Ketika ditanya kepada salah satu pegawai, bagaimana perasaannya saat mendapatkan penghargaan tersebut? Usman yang berprofesi sebagai  pembersih jalan ini, mengaku sangat senang saat mendapatkan hadiah tersebut.  "Insya Allah, nanti kalau Allah mengizinkan, begitu sampai ke Mekkah, doa pertama saya untuk Bupati Jufri Hasanuddin," ucapnya.

4. Ahok berangkatkan umrah warga DKI
Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok Gubernur DKI jakarta ini juga memberikan hadiah kepada warganya berupa umrah gratis. Hadi Widoya (69) begitu nama warga tersebut, dia berprofesi sebagai penjaga makam Pangeran Wijaya Kusuma, jakrta barat. Dia ditawari Ahok untuk berangkat umrah, dengan senag hati dan menganggukan kepala ia langsung setuju dengan tawaran Ahok tersebut.

Ahok memerintahkan Wali Kota Jakarta Barat, Fatahillah untuk segera mengurus administrasi dan keperluan Hadi berangkat umroh, karena secepatnya ia ingin Hadi segera umroh. "Urus deh, minta ke Walkot untuk urus semua ya secepatnya," kata Ahok.

Selain itu, Ahok juga pernah memberangkatkan 30 marbot Masjid yang berada di wilayahnya. Mereka merupakan hasil seleksi dari 3.140 orang marbot dari 3000 masjid di Jakarta. Ide untuk menaikkan haji bagi orang tidak mampu ini akan kembali diterapkan di Jakarta. Mereka yang akan dipilih adalah muazin-muazin tidak mampu. Sangatmemotivasi sekali.

5. Bupati Batang keluarkan surat edaran salat berjemaah
Kiat untuk menjadikan warga dekat dengan Tuhan juga dilaksanakan oleh Bupati Batang yakni Yoyok Riyo Sudibyo. Dia menegluarkan surat edaran utuk menghimbau agar pegawainya mau mengikuti sholat lima waktu berjamaah

"Saya ingin secara nyata dan kedinasan ajak teman-teman untuk giat salat berjamaah. Wajibnya laki-laki muslim kan berjamaah lima waktu di Masjid, terutama sekali Asar dan Subuh," ujar Yoyok. Dia tidak menyangka surat edaran tersebut membuat ramai warga Batang. Sebab, menurutnya sudah menjadi kewajiban Salat lima waktu dilakukan secara berjemaah.

Nah itulah sederetan kepala daerah yang membrikan himbauan kebijak untuk membuat warganya dekat dengan Tuhan. Mulai dari menghimbau samapi memberikan hadiah adalah semata-mata untuk memotivasi warga agar tidak lupa bahwa kita hidup didunia ini karena Allah. So, bersyukurlah orang-orang yang mendapatkan himbauan dan hadiah tersebut. Semoga bermanfaat.


Halaman Berikutnya

0 Response to "Begini Cara Bijak Kepala Daerah Buat Warga Dekat Dengan Tuhan"

Post a Comment