6 Hal Yang Menyebabkan Seseorang Tidur Berjalan

“Tidur tapi kok bisa jalan” hal ini memang terdengar agak aneh dan menakutkan. Hal ini terjadi akibat seseorang menderita sleepwalking, padahal mereka sedang tertidur nyenyak tapi mereka bisa berjalan. Kebiasaan ini jangan terlalu dbiarkan karena tidak baik untuk diri sendiri dan bisa jadi dimanapun kita berada kebiasaan itu akan terjadi.

6 Hal Yang Menyebabkan Seseorang Tidur Berjalan

Apa sih faktor penyebab seseorang bisa tidur sambil berjalan? Banyak faktor yang menyebabkan orang tidur sambil berjalan, penasaran? Yuk langsung saja kita simak 6 faktor yang membuat seseorang tidur berjalan. Berikut ulasannya :

1. Stres kronis
hati-hati dengan stress kronis. Jangan terlalu banyak pikiran karena itu dapat menyebabkan anda terkena stress dan krena stress itulah yang menyebabkan seseorang bisa berjalan saat mereka tidur. Sebisa mungkin hindari hal itu, cobalah untuk mencari sesuatu yang menyenangkan agar anda bisa tidur dengan nyaman tanpa harus berjalan atau yang sering disebut dengan sleepwalking.

2. Kurangnya tidur
Kurangnya tidur juga menjadi salah satu terjadinya sleepwalking. Hal ini sering terjadi pada seseorang yang menderita insomnia kronis, jadi jadwal tidur harus benar-benar diperhatikan jangan membiarkan terlalu lama jika anda menderita insomnia cari solusi agar tidak terjadi tidur sambil berjalan.

3. Penyalahgunaan obat
Seseorang yang sering mengonsumsi obat yang salah bisa menjadi pemicu terjadinya sleepwalking. Jangan mengonsumsi obat dengan jangka waktu yang panjang karena dapat berdampak pada gangguan tidur. Dan hindari mengkonsumsi obat penenang karena itu tidak baik bagi kesehatan dan akan terjadi gangguan pada tidur seperti, berjalan ketik tidur.

4. Masalah jantung
Jaga kesehatan jantung anda karena gangguan pada jantung juga dapat menjadi pemicu sleepwalking.hal ini dikemukan oleh para peneliti bahwa masalah jantung dapat berdampak pada gangguan tidur.

5. Kecanduan alkohol
Hindari yang namanya alkohol, karena apabila sudah kecanduan alkohol tubuh akan menjadi tidak sehat dan terlebih lagi anda akan mengalami gangguan pada tidur dan gangguan itu berupa berjalan ketika sedang tidur nyenyak.

6. Sleep Apnea
Sleep apnea adalah gangguan tidur lainnya dan sangat berkaitan dengan sleepwalking. Namun hal ini belum bisa ditetapkan karena para peneliti belum bisa menemukan antara keterkaitan keduanya.

Itulah 6 faktor yang bisa menyebabkan seseorang bisa tidur berjalan. So, sebisa mungkin hindari hal diatas karena seperti yang kita ketahui bahwa tidur sambil berjalan bisa membahayakan diri Anda sendiri.



Halaman Berikutnya

0 Response to "6 Hal Yang Menyebabkan Seseorang Tidur Berjalan"

Post a Comment