Cara Cepat Ajari Balita Hafal Al-Qur’an

Mempunyai seorang anak merupakan keinginan setiap keluarga. Ketika usia mulai dari nol sampai lima tahun adalah masa dimana kita merasakan kebahagiaan yang luar biasa, sebab diumur itulah seorang anak akan merasakan pertumbuhan dengan cepat. Sebagai orangtua kita wajib mendampingi tumbuh kembang anak agar menjadi anak yang cerdas berkualitas.
 
Cara Cepat Ajari Balita Hafal Al-Qur’an


Bukan hanya itu, sebagai orangtua kita juga wajib mengajarkan anak kita untuk mempelajari Al-Qur’an dan bahkan harus mengajarkan untuk menghafalnya. Hal ini adalah kewajiban kita sebagai muslim agar anak tetap terarah dan berpegang teguh pada ajaran agama. Rosulullah SAW bersabda : “sebaik-baik orang diantara kalian adalah orang yang mempelajari Al-Qur’an dan mengajarkannya” (HR.Bukhori).

Dengan mendorong anak-anak kita untuk mempelajari Al-Quran agar mendapat Ridho Allah SWT, mendapatkan ketenangan hidup dan mendapatkan pahala yang berlimpah bagi keluarganya. Tapi tahukan anda? bahwa ada metode yang sangat mudah mengajarkan anak untuk menghafal Al-Qur’an dengan cepat. Bagaimana metode tersebut? Yuk simak ulasan berikut ini :

1.Mengajarkan bayi pada usia 0-2 tahun
Usia ini adalah dimana bayi masih sangat peka dan mudah menyerap terhadap apapun yang kita ajarkan. Dan dimasa ini sangat baik untuk membentuk anak agar menjadi pribadi yang lebih baik dan yang kita inginkan. Metode yang harus kamu lakukan untuk membuat anak cepat menghafal Al-Qur’an adalah bacakan ayat-ayat Al-Qur’an yaitu dimulai dengan surah Al-Fatihah secara teratur. Dimulai dari waktu pagi,siang, dan sore hari, begitu seterusnya setiap surah diulang tiga kali  dalam sehari. Lakukan metode ini hingga anak sampai berusia 2 tahun.

2. Usia anak diatas 2 tahun
Dimana usia ini, anak banyak melakukan instraksi dan banyak bbertanya tentang banyak hal. Untuk itu, peran kedua orangtua sangatlah penting bagi anak. Metode yang bisa para orangtua lakukan adalah dengan cara mengenali bakat anak dan melihat yang dia suka yang bisa kita jadikan metode pembelajaran. Rosulullah SAW bersabda : “barang siapa membaca satu huruf dari kitabullah maka baginya sebuah kebaikan. Dan sebuah kebaikan dilipat gandakan sepuluh kalinya. Saya tidak mengatakan aliflammim sabagai satu huruf tetapi alif adalah satu huruf lam satu guruf dan mim stu huruf.” (HR.Tirmidzi)

Kenalkan anak pada ayat-ayat Al-Qur’an dan suruhlah ia untuk mengulang-ulang bacaan surahserta dengarkan sianak murottal agar anak mudah menghafal Al-Qur’an. Atau mungkin anda sebagai orangtua bisa membacakan ayat Al-Qur’an ketika anak sedang tertidur karena alam bawah sadar anak mampu mendengar apa yang kita bacakan sehingga muda baginya menghafal.

3. Usia anak diatas 4 tahun
Diusia ini anak sudah mampu melakukan banyak hal. Usia ini mungkin akan berbeda dari usia 0-2 tahun. Anak akan mulai banyak bertanya dan seperti ingin disetiap apa yang dilihatnya. Sebab itulah sebagai orangtua kita harus memiliki pemahaman yang benar dan bijaksana agar anak tidak ragu dengan jawaban yang kita berikan. Metode yang baik untuk membuat anak hafal Al-Qur’ansejak dini yaitu dengan cara mengatur konsentrasi dan waktu anak untuk mulai menghafal Al-Qur’an secara serius. Dengan cara mengajarkan anak murajja’ah sendiri dengan mengulang kata perkata dengan memulai dari iqro terlebih dahulu.

Rosulullah SAW bersbda : “orang yang mahir membaca Al-Qur’an bersama malaikat yang mulia lagi taat. Adapun orang yang membaca al-qur’an dengan terbata-bata dan berat atasnya maka baginya dua pahala” (Shahih Bukhari dan Muslim)

Nah itulah cara cepat untuk ajarkan balita hafal Al-Qur’an. Bagi para orangtua yang saat ini bingung bagaimana cara mengajarkan anak menghafal sejak dini, maka cobalah untuk mengikuti metode diatas. Memiliki anak penghafal Al-Qur’an adalah suatu kebanggaan selain itu bisa menentramkan kehidupan kita. Semoga bermanfaat.


Halaman Berikutnya

0 Response to "Cara Cepat Ajari Balita Hafal Al-Qur’an"

Post a Comment