IniLah Lima Tipe Teman Yang Harus Ditinggalkan
Teman adalah seseorang yang selalu hadir dimanapun kita berada dan dia juga senantiasa selalu ada ketika kita membutuhkan mereka. susah, senang semua bisa dilewati bersama teman. Karena jika dikehidupan ini tidak mempunyai teman maka hidup akan terasa seperti diabaikan, tanpa ada sedikitpun teman yang peduli dengan kita.
Namun semakin bertambahnya usia kita semakin pintar pula untuk menyeleksi teman yang mana yang baik untuk kita. kita harus tahu seimbang atau tidaknya teman memberikan atau menerima dari kita. jika dia kebanyakan menerima maka dia bukanlah teman yang baik dan dia seakan enggan berbalas dengan anda. dia juga selalu mementingkan dirinya saja. Ketika susah dia kembali menjadi teman anda, namun ketika dia bahagia dia menjauh dari anda.
Nah untuk anda, ketahuilah mana teman yang baik dan mana teman yang buruk. Berikut lima tipe teman yang harus anda tinggalkan :
1. "Sang pengkritisi"
Jika dia seorang teman, berarti dia harus menjadi suporter yang baik untuk anda. dia akan selalu menyemangati anda disaat anda terpuruk dna melakukan sesuatu yang membbuat anda membutuhkan dukungan. Namun jika dia selalu saja mengkritik setiap perbuatan yang kamu lakukan dan bahkan kamu tidak pernah merasa baik saat bersamanya, maka dia bukanlah teman yang baik.
Mengapa harus menjalin perteman jika hanya mengarahkanmu kearah yang lebih buruk. Jika dia selalu hadir dalam mengkritik kesalahanmu namun tidak memberi solusi terhadapmu, maka kamu harus rela kehilangan dan meninggalkan dia.
2. "Si egosentris"
Ketika kamu berbicara menceritakan tentangmu, maka temanmu juga akna menceritakan hal yang sama sepertimu. Tapi jika dia terlalu memonopoli pembicaran, seakan ceritanya yang paling berkesan maka dia bukanlah teman yang baik ladies. sifat egois yang ada dalam diri temanmu hanya akan membuatmu sakit hati.
Mending jauhi saja ladies, karena teman yang baik itu adalah teman yang membagi ceritanya dengan porsi yang pasa bukan yang memanas-manaskanmu dan membuatmu merasa kalah dengannya. Dia yang baik adalah teman yang bisa memberikan kenyamanan bukan pertengakaran.
3. "Si pengeluh"
Didalam pertemanan pasti ada keluhan-keluhan yang kita dengarkan dari teman kita. namun bagaimana dnegan teman yang selalu mengeluh dengan anda, seakan hidupnya tak pernah benar. Ada saja yang dikeluhkannya setiap kali duduk bersama anda. Namun sebagai teman yang baik anda harus memberikan solusi yang baik untuknya.
Namun jika kamu sudah mengeluarkan energimu untuk memberikan solusi terbaik untuknya dan dia tak juga berubah dan termotivasi oleh kata-katamu. Maka dia tak layak dijadikan teman, karena kita sudah memberikan yang terbaik untuknya namun dia enggan untuk mengubah hidupnya. Kita berteman memerlukan energi yang positif. Namun jika teman yang selalu mengeluh bisa saja kita terseret kedalam lingkar kesedihan berpanjangan. Aduh, mending hindari aja deh ladies.
4. "Si pembuat onar"
Teman tapi selalu membuat onar. Dia seakan menjadi benalu didalam hidup anda ladies. dia mengajak anda keluar rumah disaat pukul sudah menunjukkan tengah malam dan dia juga akan mengenalkanmu dnegan orang-orang yang buruk. Hal ini jelas akan membuat perlakuanmu akan bertambah buruk.
Untuk menghadapi teman seperti itu, tidak ada alasan bagimu untuk menjauhinya ladies. karena sifatnya akan menghancurkan diri anda. percuma jika diteruskan berteman hanya akan mempengaruhi sifat baik didalam diri anda. lebih baik cari teman yang sejalan denganmu dan salaing memotivasi untuk menjadi yang lebih baik lagi.
5. "Si raja/ratu gosip"
Berteman dengan raja ataupun ratu gosip hanya akan membuat hidupmu seperti tertekan ladies. apsalnya semua cerita yang kamu ceritakan padany akan sampai kesemua orang disekitarmu. Jika dia bersama anda selalu mengatakan orang lain maka tidak ada bedanya saat dia bersama orang lain maka dia akan membicarakan tentangmu. Hati-hati ladies, teman seperti ini adalah racun yang bisa mematikanmu. Mending tinggalin aja yah...
Nah itulah lima tipe teman yang ahrus kamu jauhi ladies. tak perlulah berteman jika hanya membuat keburukan bagi anda. sejatinya teman adalah dia yang selalu hadir disaat kita membutuhkan dan saling berbagi kebahagiaan dalam porsi yang pas. Selalu memikirkan kesulitan dan saling memotivasi disaat terpuruk. Teman yang baik adalah teman yang mau sama-sama meraih sukses bersama kita. semoga bermanfaat.
Halaman Berikutnya
0 Response to "IniLah Lima Tipe Teman Yang Harus Ditinggalkan"
Post a Comment