Lima Syarat utama Menjadi Suami Pujaan Istri

Wanita, identik dengan kata setia. Sebab banyak dari sifat wanita yang memiliki kelembutan yang luar biasa sehingga mereka sangat membutuhkan seorang pendamping hidup yang lembut dan setia juga. Wanita mana sih yang tidak ingin mendapatkan suami yang pengertian dan bersikap lembut kepadanya? Pasti semua wanita mendambakan akan hal itu.
 
Lima Syarat utama Menjadi Suami Pujaan Istri


Memang sulit untuk mencari seorang suami idaman itu, karena bagi lelaki untuk menjadi suami idaman bukanlah perkara yang mudah.memang wanita memiliki hati yang lembut, tapi terkadang ada juga wanita yang memiliki sifat yang berbeda-beda. Hal inilah yang kadang membuat para suami bingung harus bersikap bagaimana lagi terhadap istrinya.

Tapi setidaknya dengan sikap yang seperti ini kamu mampu kok jadi suami yang selalu menjadi pujaan sang istri. Bagaimana caranya agar kamu masuk dalam kategori jadi suami pujaan istri? Yuk simak lima syarat utama jadi suami pujaan istri. Berikut ullasannya :

1. Gunakan bahasa yang lembut
Wanita sangat bahagia apabila suaminya sangat menghargai dia sebagai seorang istri, berbicara lembut dan dan memperlakukan dia sebaik mungkin adalah salah satu syarat untuk membuat anda masuk dalam kategori suami idaman. Memang terkadang sifat seorang lelaki berbanding terbalik ketika mereka sudah menjalin hubungan rumah tangga.

Berbeda dengan dia yang masih menjalin hubungan pacaran, suara dan kelakuannya seakan lembut. Tapi setelah menikah kebanyakan dari para pria berubah total, menjadi kasar dan sebagainya. Nah hal ini yang harus diperhatikan oleh seorang lelaki, gunakan bahasa yang lembut kepada istri meskipun anda sudah menjadi pasangan hidupnya. Anggap saja istrimu adalah pacar kamu yang baru saja kamu pacari selama sebulan. Dengan begitu and aakan menjadi suami idaman bagi setiap wanita.

2. Jangan terlalu mengekang
Sering terjadi jika pasangan yang baru menikah seringkali merasa terkekang oleh sifat pasangan pria nya. banyak sekali hal yang dilarang ini dan itu, tidak berkumpul bersama teman lama, tidak boleh memiliki kesibukan lain. Tentu hal ini membuat sang istri merasa terkekang dan tak nyaman dengan sikap yang seperti itu.

Untuk menjaid suami idaman, cobalah untuk berpikir jernih. Tinggalkan rasa egois pada diri anda. Jangan biarkan sikap terlalu mengekang kamu membuat istri merasa tertekan dan tak bahagia. Cemburu boleh, tapi setidaknya sebagai suami and aharus bisa mengatur rasa itu dan memahami keinginan istri anda. Toh istri anda kan juga tidak melakukan hal-hal yang diluar batas sebagai seorang istri.

3. Romantis
Sifat yang sangat disukai para wanita terhadap prianya adalah sifat ‘romantis’. Sebab romantis adalah hal yang selalu diinginkan oleh istri. Romantis juga mewakilkan segala perasaan yang ada yang dibuktikan oleh tindakan. Untuk menjadi orang yang romantis, biasanya seorang pria tidak harus mengeluarkan banyak energi untuk mengutarakan keromantisannya. Cukup dengan memberikan kejutan kecil dan ucapan terimakasih kepada wanita itu sudah cukup romantis bagi wanita. selain itu sikap romantis yang seperti itu bisa mempererat hubungan anda dengan istri.

4. Mau mendengarkan
Pria memang jarang memiliki sifat untuk mendengarkan keluh kesah seorang wanita. sebab itulah pria seringkali menjadi seseorang yang dianggap tidak perduli dengan apa yang diinginkan seorang pria. Nah cobalah jadi pria yang mau jadi pendengar bagi seorang istri, karena hal tersebut sangat baik untuk menjaga hubungan anda. Luangkan waktu anda untuk mau mendengar keluh kesah istri. Dengan begitu anda akan menjadi suami idaman istri.

5. Selalu mendukung
Suami idaman adalah suami yang selalu mendukung keinginan istri, misalnya istri memutuskan untuk bekerja atau istri ingin menjadi ibu rumah tangga. Anda sebagai suami harus mendukung semua kepeutusa yang diambil istri. Begitu juga istri harus saling mendukung suami agar hubungan anda baik dan tak sering terjadi cekcok.  Saling mendukung dan mau menjadi seseornag yang memberikan saran adalah cara terbaik untuk anda menbina rumah tangga.

Nah itulah lima syarat menjadi suami dambaan istri. Bagaimanapun didalam rumah tangga pasangan suami istri harus saling melengkapi satu sama lain. Dengan lima sifat diatas bisa mewakilkan bahwa anda sudah menjadi pasangan terbaik untuk pasangan anda. Jadilah suami yang baik agar istri merasa dicintai sepanjang hari dan yakin bahwa kamulah lelaki yang pantas hidup hingga akhir hayat bersamanya. Semoga bermanfaat.


Halaman Berikutnya

0 Response to "Lima Syarat utama Menjadi Suami Pujaan Istri"

Post a Comment