Empat Alasan Cinta Pertama Susah Dilupakan

Hey masih ingat gak dengan orang yang pertama yang mengutarakan cinta kepadamu dan memberikan warna dihidupmu? Tentu masih ingatkan, ya sebab cinta pertama adalah cinta dimana orang baru merasakan jatuh cinta. Banyak kenangan dan perjuangan saat itu terjadi, tak salah jika memori cinta pertama sangat sulit dilupakan.
Empat Alasan Cinta Pertama Susah Dilupakan


Namun sayang nya cinta itu tidak bisa dipertahankan dan harus membuatmu melupakan semua kenangan antara kamu dan dia. Semakin kuat usaha untuk melupakan semakin kuat pula memori kenangan mengingatkan, ya jadi serba salah. Bahkan dia sering masuk kedalam mimpimu, dan semakin kuatlah ingatan tentangnya dan bentuk wajahnya.

Kenapa ya begitu berartinya sosok cinta pertama didalam kehidupan seseorang? Sampai-sampai semua sulit untuk dilupakan. Ya, memang mungkin karena banyaknya memori yang terjadi. Tapi ada alasan lain juga lho girl, kenapa seseorang sulit untuk menghilangkan ingatan dari mantan cinta pertama. Mau tahu? Yuk simak empat alasan cinta pertama sulit untuk dilupakan, berikut ulasannya :

1. Kamu Mengalaminya Saat Masih Remaja
Alasan yang pertama adalah kamu mengalami jatuh cinta pada saat masih remaja. Dimasa itu semua memori yang terekam sangat indah dan berkesan. Ditambah lagi disaat jatuh cinta ataupun cinta itu terjalin, itu dimana usia anda masih remaja dan masih labil.
Tak salah jika semua itu terekam dalam ingatan anda yang baru pertama kali merasakan jatuh cinta pada saat itu. Dan mau tak mau kenangan itu terangkum jelas terbungkus dalam kotak kenangan dan yang selalu mengingatkan otakmu dengan si dia.

2. Sosoknya yang Sempurna di Matamu
Ketika anda baru memulai untuk jatuh cinta dan memutuskan untuk menjalin hubungan dengan oranglain maka bagimu dia adalah sosok yang sempurna yang  selalu mengisi hari-harimu. Dimatamu, dia sangat berarti dan semua kesempurnaan hanya nampak pada dirinya. Itulah yang disebut dengan cinta pertama, dimana mata dan hati sudah tertutup dan seakan tak melihat lagi orang lain disekitar. Yang ada selalu dia dia dan dia, pantas saja jika cinta pertama itu sulit untuk dilupakan.

3. Banyak Pengalaman Baru yang Kamu Dapat
Usia beranjak remaja adalah dimana usia sedang mengalami pubertas yang tinggi. Biasanya dikali pertama jatuh cinta membuat kamu merasakan getaran-getaran yang berbeda dengan si dia. Hati pun terasa senang dan tingkah pun menjadi tak karuan. Dan banyak lagi pengalaman baru yang kamu dapat setelah usia masuk kelingkup remaja. Jelas saja jika semua itu membekas dan tersusun rapi didalam kenangan-kenangan ingatanmu. Untuk melupakannya? Sepertinya susah.

4. Dia Pernah Memberimu Rasa Bahagia
Setidaknya orang yang pertama membuatmu jatuh cinta adalah orang yang pernah memberimu rasa bahagia. Siapa yang mau coba jatuh cinta dengan orang yang menyakitimu? Pastilah disaat pertama kamu memutuskan untuk menjalin hubungan dengan dia karena dia selalu memberimu kebahagiaan. Hal inilah yang membuatmu pertamakalinya merasakan kebahagiaan dan tak akan terganti oleh rasa apapun dindunia ini. Wow, begitu berartinya ya sosok cinta pertama didalam kehidupan seseorang.

Nah itulah empat alasan cinta pertama susah untuk dilupakan. Kita boleh mengingat masa lalu, yang mana masalalu itu sudah menjadi bagian terindah didalam hidup kita. namun jika bukan jodoh, maka cobalah untuk mencari sosok baru yang lebih menyenangkan darinya tanpa harus menghilangkan dia didalam ingatan.

Sebab sampai kapanpun cinta pertama adalah sosok yang pertama hadir mengisi hati dan pikiran kita. Tapi bukan berrati kamu harus larut memikirkannya, bangkit dan carilah suasana baru untuk mendapatkan yang pantas untuk kamu cintai. Semoga bermanfaat.


Halaman Berikutnya

0 Response to "Empat Alasan Cinta Pertama Susah Dilupakan"

Post a Comment