3 Tanaman Alami Yang Bisa Melancarkan Air seni

Menahan buang air kecil merupakan salah satu kebiasaan sepele yang ternyata mempunyai dampak yang sangat luar biasa bagi kesehatan tubuh. Apabila hal ini kita lakukan berkali-kali maka lama kelamaan akan bisa menimbulkan berbagai penyakit yaitu salah satunya adalah batu ginjal, tidak hanya itu saja air seni juga mengandung bakteri sehingga apabila tidak dikeluarkan maka akan bisa menimbulkan infeksi pada saluran kemih anda.

3 Tanaman Alami Yang Bisa Melancarkan Air seni

Nah, penyakit yang timbul tersebut tentu saja akan membuat anda sangat terganggu saat ingin buang air kecil karena air seni yang keluar tidak lancar dan ada perasaan tidak tuntas. Apabila anda sudah mengalami hal tersebut maka jangan panik karena ada 3 tanaman alami yang bisa melancarkan air seni anda bahkan bisa mengeluarkan batu saluran kemih yang masih berukuran kecil.

Penasaran apa apa saja tanaman alami tersebut ? mari kita simak tulisan dibawah ini.

1. Keji Beling
Apakah anda pernah minum air rebusan keji beling ? walaupun rasanya sangat pahit tetapi tanaman yang satu ini sangat ampuh sebagai peluruh air seni, bahkan apabila dikonsumsi secara teratur dan tepat maka bisa meluruhkan batu ginjal.

Cara pembuatanya adalah ambil daun keji beling secukupnya kemudian rebus dengan 2 gelas air, biarkan mendidih hingga menjadi satu gelas kemudian minum dua kali sehari selama satu minggu berturut-turut

2. Kumis Kucing
Daun kumis kucing sudah dikenal sejak zaman dahulu sebagai obat alami pelancar air seni, bahkan tanaman ini juga mampu meluruhkan batu ginjal yang masih berukuran kecil. Untuk cara pembuatannya hampir sama dengan yang diatas yaitu ambil kumis kucing secukupnya kemudian rebus dengan 2 gelas air dan biarkan mendidih hingga menjadi satu gelas.

3. Akar Alang-alang
Akar alang-alang merupakan sejenis tanaman liar yang sering tumbuh di daerah tropis sehingga untuk indonesia sendiri tanaman ini terbilang cukup mudah ditemukan. Nah, akar alang-alang ini ternyata sangat bermanfat sebagai diuretik karena sifatnya melancarkan air seni.

Untuk pembuatannya Ambil kira-kira 250 gram akar alang-alang lalu cuci bersih, campur dengan gula batu, kemudian rebus dengan 3 gelas air selama 10 menit, dinginkan, saring, selanjutnya minum 3 kali sehari 1 gelas.

Baca Juga :

  1. Selamatkan Ginjal Anda Dengan 8 Langkah Mudah Ini
  2. Inilah Jus Buah Yang Ampuh Untuk Menjaga Kesehatan Ginjal

Itulah 3 tanaman alami yang bisa melancarkan air seni. Selain murah dan aman, tanaman ini juga sangat mudah ditemukan disekitar kita.


Halaman Berikutnya

0 Response to "3 Tanaman Alami Yang Bisa Melancarkan Air seni"

Post a Comment