Kumur-Kumur Dengan Ramuan Ini, Bau Mulut Akan Hilang Dalam Waktu 5 Menit. Begini Cara Membuat Ramuannya !
Apakah Anda mempunyai masalah dengan bau mulut ? seperti yang kita ketahui, walaupun bau mulut adalah sesuatu yang sepele dan tidak membahayakan kesehatan tetapi tetap saja tidak boleh diabaikan. Bau mulut yang tidak sedap bukan saja membuat Anda menjadi kurang percaya diri, namun juga bisa membuat orang-orang menjadi tidak nyaman ketika berbicara didekat Anda.
Ada begitu banyak penyebab mengapa bau mulut menjadi tidak sedap diantaranya adalah karena faktor makanan yang dikonsumsi, akibat malas membersihkan gigi atau juga bisa dikarenakan adanya masalah pada kesehatan gigi Anda.
Nah, apabila Anda merasa risih dan ingin mengetahui bagaimana cara menghilangkan bau mulut dengan mudah dan sederhana maka silahkan simak saja tips dibawah ini. Campuran beberapa bahan-bahan alami dibawah ini bisa dikatakan sangat ampuh didalam menghilangkan bau mulut dalam waktu sekejap.
Berikut bahan-bahan yang perlu Anda siapkan untuk membuat ramuan alami ini.
Bahan:
• 2 buah perasan lemon
• Secangkir air hangat
• 1/2 sendok bubuk kayu manis
• 1 sendok penuh madu
• 1 sendok penuh baking soda
Cara membuat:
1. Siapkan wadah bersih, masukkan perasan lemon, madu, dan kayu manis.
2. Tambahkan air hangat dan baking soda ke dalam campuran.
3. Masukkan dalam botol dan kocok hingga rata.
Gunakan obat ini untuk berkumur 1 atau 2 sendok makan. Madu dan kayu manis memiliki sifat antibakteri yang kuat, sementara baking soda dan lemon, akan membantu membersihkan dan menyegarkan napas Anda
Bagaimana, mudah bukan ? tidak ada salahnya apabila Anda mencoba cara diatas. Oh iya, jangan lupa juga diringi dengan membersihkan gigi secara rutin setiap hari terutama pada malam hari ketika hendak tidur. Semoga bermanfaat dan membantu Anda, silahkan bagikan apabila informasi ini dikira bermanfaat.
Halaman Berikutnya
0 Response to "Kumur-Kumur Dengan Ramuan Ini, Bau Mulut Akan Hilang Dalam Waktu 5 Menit. Begini Cara Membuat Ramuannya !"
Post a Comment